Minggu, 24 Maret 2019

Seleksi Induk Ikan Lele Siap Pijah


Tidak semua ikan lele yang melewati ukuran konsumsi bisa dijadikan indukan. Induk yang digunakan pada pembenihan ikan harus merupakan induk unggul, sehingga benih yang dihasilkan memiliki kualitas yang unggul juga. Oleh karena itu, sebelum proses pemijahan dilakukan, terlebih dahulu dilakukan seleksi induk. Usahakan induk jantan dan betina berasal dari keturunan yang berbeda. Hal ini untuk menghindari perkawinan satu keturunan (inbreeding).
Proses Seleksi Induk (sumber : dok. pribadi)
Induk lele yang akan dipijahkan harus melalui proses seleksi dan memenuhi syarat tertentu. Tujuan utama seleksi induk adalah untuk mengetahui tingkat kematangan gonad induk. Kriteria induk unggul antara lain : sehat dan tidak cacat, pertumbuhan baik, umur minimum 1 tahun, dan bobot per ekor minimum 1 kg. 
Induk Betina dan Jantan Siap Pijah (sumber : dok. pribadi)
Ciri-Ciri Induk Betina Siap Pijah 
Secara umum, induk ikan lele betina yang matang gonad atau siap pijah memiliki ciri-ciri yaitu : 
  1. Ikan terlihat jinak
  2. Pergerakan lambat
  3. Warna tubuh cokelat kemerahan
  4. Perut membesar dan terasa lembek
  5. Lubang kelamin membulat, membesar, dan berwarna kemerahan
  6. Keluar butiran telur jika perut diurut ke arah anus
Induk Betina Siap Pijah (sumber : dok. pribadi)
Induk Jantan
Sedangkan, induk ikan lele jantan yang matang gonad atau siap pijah memiliki ciri-ciri yaitu : 
  1. Tubuh ramping
  2. Pergerakan sangat lincah
  3. Warna tubuh agak kemerahan
  4. Alat kelamin meruncing, dan terlihat jelas
  5. Keluar cairan putih jika perut diurut ke arah anus
Induk Jantan Siap Pijah (sumber : dok. pribadi)

Induk yang sudah dipilih berdasarkan matang gonadnya kemudian diberok (dipuasakan) selama 1-2 hari. Selama pemberokan induk jantan dan betina dipisahkan. Hai ini bertujuan untuk menghindari mijah maling. Selain itu, pemisahan induk tersebut bertujuan mempercepat pemijahan ikan. 

Tujuan dari pemberokan ini adalah untuk mengurangi kandungan lemak pada tubuh ikan. Hal ini disebabkan lemak pada tubuh ikan dapat menghambat ovulasi telur pada betina dan pengeluaran sperma pada induk jantan.

Tahapan Seleksi Induk Ikan Lele Siap Pijah
  1. Induk Jantan dan Betina ditangkap menggunakan serokan (Scoopnet)
  2. Dilihat ciri fisiknya, apakah sudah sesuai dengan ciri-ciri induk siap pijah
  3. Induk diberok/dipuasakan selama 1-2 hari
  4. Induk siap dipijahkan

Video





Pustaka :
Darseno, 2010. Buku Pintar Budi Daya dan Bisnis Lele. Agromedia Pustaka. Jakarta
Lokasi: Jl. Laksamana R.E.Martadinata, Sukamaju, Tlk. Betung Tim., Bandar, Lampung 35231, Indonesia

5 komentar:

  1. Pada usia berapakah ikan lele tersebut bisa menjadi indukan?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Induk lele akan optimal dipijahkan jika usia minimal 1 tahun dengan bobot minimal 1 kg

      Hapus
  2. Pak guru, izin tanya jika ternyata indukan yang ada tidak sesuai kriteria bagaimana efeknya terhadap hasil? misalnya induknya belum cukup umur atawa ada cacat fisik?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Jika induk lele tidak cukup tidak memenuhi kriteria, maka telur dan sperma yang dihasilkan bisa saja kurang baik, sehingga akan berpengaruh pada tingkat pembuahan (Fertilization Rate) dan daya tetas telur (Hatching Rate)

      Hapus
  3. Terimakasih pak nanao.jd pengen di coba secepatnya.

    BalasHapus